7-8 Juli 2012, Kota Bangkalan, Madura mendapat kesempatan pertama kali dari Roadshow Blogilicious 2012 #CreativeBlog 7 Kota. Sebuah kegiatan seminar & workshop di 7 kota Indonesia yang bertujuan untuk mengajak anak muda Indonesia menjadi “positive blogger”. Diharapkan nantinya akan menjadi ujung tombak pewarta positif (positive netizen) dalam dunia digital. Bebas konten porno, SARA dan negatif lainnya.
Alhamdulillah, saia diundang oleh rekan-rekan dari IdBlogNetwork untuk memberikan kesempatan berbagi ilmu Socialmedia dan Buzzing kepada para peserta Blogilicious Madura. Di hadapan 200 peserta, bertempat di gedung New Purnama, Bangkalan, Madura.
Pada hari pertama pelaksanaan (7/7), saia sengaja datang lebih awal sebelum jamnya. Tujuannya hanya untuk menikmati mentari pagi sepanjang perjalanan dari Surabaya menuju Bangkalan, Madura. Melewati jembatan Suramadu yang saat ini menjadi kebanggaan warga Surabaya dan Madura.
Sepanjang perjalanan setelah jembatan menuju Alun-alun Bangkalan, tak banyak kendaraan yang melintas. Jalanan yang masih sepi, berbalut kabut namun suguhan pemandangan sepanjang jalan membuat hati merasa nyaman dan damai. Saia menikmati alam pulau ini, pulau yang dikenal sebagai penghasil Batik Tanjung Bumi.
Sesampai di lokasi, belum nampak aktivitas yang berarti. Hanya beberapa panitia, tampak sibuk mempersiapkan segala sesuatunya demi tercapainya acara tersebut. Saia pun meninggalkan lokasi, memacu motor menuju alun-alun Bangkalan. Sekedar menikmati kopi dan asap tembakau, sembari melihat aktivitas di kota ini. Indahnya alun-alun ini, jika dinikmati dengan segala kesederhanaannya.
- bersambung -
Komentar
Posting Komentar